Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Lantik Pengurus MGMP PAI SMA Se-Kota Tangerang

Kota Tangerang, pokjawaspainasional.id – Drs. H. Samsudin, MM. selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang melantik pengurus MGMP PAI SMA Se-Kota Tangerang masa bakti tahun 2024-2029 pada hari Selasa, 26 November 2024 di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang.

Dalam sambutannya, Samsudin mengatakan bahwa pelantikan MGMP SMA Se-Kota Tangerang masa bakti tahun 2024-2029 ini, sebagai langkah awal untuk meningkatkan mutu Pendidikan Keagamaan berbasis Moderasi Beragama di Kota Tangerang, khususnya di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA). Tugas guru dalam membangun karakter siswa yang berakhlak mulia merupakan salah satu bentuk mengawal Kota Tangerang sebagai kota Akhlakul Karimah.

Adapun Hj. Siti Umroh selaku Kasi Pendidikan Agama Islam Kota Tangerang dalam sambutannya mengapresiasi akan adanya pembaharuan pengurus. Kehadiran MGMP PAI SMA diharapkan dapat menambah dan mengasah kompetensi guru yakni kompetensi kepribadian, pedagogi, dan sosial. Internalisasi nilai-nilai agama yang disampaikan anak didik benar-benar sudah dijiwai dan diamalkan, sehingga guru tidak hanya mentransfer ilmu tapi juga transfer nilai.

H. Maman Suryaman, M. Ag selaku Ketua POKJAWAS PAI Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang sekaligus pembina MGMP PAI SMA mengatakan bahwa POKJAWAS PAI akan selalu mendukung gerak langkah MGMP PAI SMA agar semakin aktif dalam mengembangkan pendidikan keagamaan yang bermutu dan bermartabat. Pengurus MGMP PAI SMA yang baru saja dilantik harus siap mengabdikan diri secara pribadi maupun organisasi agar secara fisik, dan meluangkan waktunya untuk pengembangan kualitas pendidikan, yang mana menjadi suatu keniscayaan sehingga menjadi amal Jariyah.

Adapun H. Setiyo Nugroho, selaku yang terpilih sebagai ketua MGMP PAI SMA menyatakan bahwa kepengurusan MGMP PAI SMA masa bakti tahun 2024-2029 merupakan sebuah amanah yang harus ditunaikan. “siap melaksanakan amanah sebaik-baiknya, dengan penuh tanggung jawab dan penuh keikhlasan, niscaya akan menjadi amal saleh, dan selalu mendapat bimbingan dari Allah SWT,” ujarnya.(IM_21).


Eksplorasi konten lain dari Pokjawas PAI Nasional

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Diterbitkan oleh IM_21

Imam Mashud, pengawas PAI pada Sekolah Tingkat Dasar di Kota Tangerang Provinsi Banten. Hoby menulis dan traveling

2 tanggapan untuk “Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Lantik Pengurus MGMP PAI SMA Se-Kota Tangerang

Ruang Komentar

Eksplorasi konten lain dari Pokjawas PAI Nasional

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca