Implementasi Program Pendampingan Pengawas Berbasis SKP

Pokjawaspainasional.id=====Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa saat ini Pengawas PAI dituntut untuk pro aktif dalam pergeseran regulasi dalam dunia kepengawasan. Peran pengawas saat ini sudah di transformasi oleh Perdirjen GTK nomor 4831 tahun 2023 tentang Peran Pengawas Sekolah dalam Implementasi Kebijakan Merdeka Belajar pada satuan pendidikan. Dalam kesempatan tersebut disampaikan oleh Winarno M.Pd.I selaku narasumber pada Kegiatan Peningkatan Kompetensi Pengawas PAI Angkatan 4 di Hotel Claro Kendari Sulawesi Tenggara yang diselenggarakan oleh Subdit PAI pada Paud dan TK yang sekaligus sebagai pembina Pengawas PAI se-Indonesia yang dihadiri oleh para Pengawas PAI dari Sulawesi dan Papua. dalam paparan materinya Narasumber berharap dengan adanya transformasi peran pengawas tersebut maka diharapkan para Pengawas PAI mampu mengambil peran nya seperti tersebut di bawah ini :

  1. Pengawas diarahkan untuk tampil dalam sosok baru
  2. Bukan sebagai sosok yang menakutkan bagi guru PAI dan kepala sekolah
  3. Pengawas sebagai teman belajar bagi guru PAI dan kepala sekolah untuk mengaplikasikan ragam strategi dan metode pendampingan yang sesuai dengan profil warga Sekolah
  4. Berkontribusi aktif dalam membantu kepala sekolah mewujudkan program – program yang sesuai dengan visi perubahan

Dengan disyahkan nya Peraturan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Nomor 4831/B/HK.03.01/2023 tentang Peran Pengawas sekolah dalam Implementasi Merdeka Belajar pada satuan Pendidikan,menandai adanya babak baru bagi transformasi Pengawas Sekolah yang telah dinantikan oleh banyak pihak,Dalam Perdirjen tersebut terdapat 4 Siklus Pendampingan. Masing – masing tahapan selain digunakan sebagai pedoman pengawas PAI dalam melakukan pendampingan, sekaligus sebagai laporan dan bukti fisik per triwulan yang di gunakan dalam mengisi RHK pada E-Kinerja

Untuk melihat Contoh laporan silahkan kunjungi :

https://wordpress.com/page/pokjawaspainasional.id/145

Win_lpg


Eksplorasi konten lain dari Pokjawas PAI Nasional

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Ruang Komentar

Eksplorasi konten lain dari Pokjawas PAI Nasional

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca